About: http://data.cimple.eu/claim-review/c443e0940e850834502f2c6bdec25590187eddaf0bd9720c63d3744b     Goto   Sponge   NotDistinct   Permalink

An Entity of Type : schema:ClaimReview, within Data Space : data.cimple.eu associated with source document(s)

AttributesValues
rdf:type
http://data.cimple...lizedReviewRating
schema:url
schema:text
  • Keliru, Imam Masjid di Turki Cium Kaki Anjing yang Menyelamatkan Tiga Korban Gempa Turki 2023 Senin, 27 Februari 2023 21:38 WIB Foto seorang pria dengan narasi imam masjid di Turki mencium kaki seekor anjing usai menyelamatkan tiga korban gempa Turki, beredar di media sosial. Dalam foto tersebut, ia mengenakan jubah berwarna coklat dan penutup kepala, sedang mencium kaki seekor anjing berwarna putih. Berikut narasinya: "Seorang imam dari masjid Jamia di Turki mencium tangan seekor anjing yg telah menyelamatkan 3 orang yg tertimbun puing2. Hanya sebagai seorang manusia tidaklah penting, tp yg penting berterima kasih kpd siapapun yg melakukan tugas kemanusiaan dgn tulus dan ihklas". Di Facebook, foto tersebut dibagikan akun ini pada 15 Februari 2023. Apa benar ini foto imam masjid di Turki mencium kaki seekor anjing yang telah menyelamatkan tiga orang korban gempa Turki 2023? PEMERIKSAAN FAKTA Untuk memverifikasi klaim di atas, Tim Cek Fakta Tempo menelusuri sumber foto dengan menggunakan reverse image Google dan Yandex. Hasilnya, foto tersebut merupakan hasil suntingan. Foto yang sama telah beredar di internet pada 2011, jauh sebelum gempa Turki 2023. Foto yang identik pernah dimuat situs di Polandia pada 27 Oktober 2011. Pada foto ini terlihat pria yang sedang mencium kaki seekor anjing mengenakan jubah berwarna putih tanpa penutup kepala. Pria tersebut diidentifikasi sebagai Tomasz Jaeschke (52), mantan pendeta dari Pozna. Sumber: Super Express - Polandia Foto yang sama dengan kualitas gambar yang lebih baik pernah diunggah situs dogprideday.it pada 13 April 2012. Menurut situs ini, Pendeta Tomasz Jaeschke adalah seorang Animalis yang peduli terhadap hak dan kondisi hewan. Inisiatifnya itu telah mengumpulkan pengikut tertentu di internet. Gempa Turki dan Gempa Suriah Mengutip BBC, gempa berkekuatan 6,4 melanda dekat kota Antakya, Turki, dekat perbatasan dengan Suriah, di mana gempa besar menghancurkan kedua negara pada 6 Februari 2023. Gempa sebelumnya menewaskan 44.000 orang di Turki dan Suriah dengan puluhan ribu lainnya kehilangan tempat tinggal. Bangunan yang melemah akibat gempa itu runtuh di kedua negara pada Senin. Badan bencana dan darurat Turki mengatakan gempa berkekuatan 6,4 terjadi pada pukul 20:04 waktu setempat (17:04 GMT) pada kedalaman 10 km (6,2 mil). Ini diikuti oleh gempa susulan 5,8 tiga menit kemudian dan puluhan gempa susulan berikutnya yang tidak separah itu. KESIMPULAN Berdasarkan pemeriksaan fakta Tempo, foto dengan klaim imam masjid di Turki mencium kaki seekor anjing yang telah menyelamatkan tiga orang korban gempa 2023, adalah keliru. Foto tersebut merupakan hasil suntingan. Foto aslinya memperlihatkan pendeta bernama Tomasz Jaeschke yang dikenal sebagai pemerhati hewan tengah mencium kaki seekor anjing. Foto tersebut telah beredar di internet pada 2011, jauh sebelum gempa Turki 2023. TIM CEK FAKTA TEMPO ** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email [email protected]
schema:mentions
schema:reviewRating
schema:author
schema:inLanguage
  • Indonesian
schema:itemReviewed
Faceted Search & Find service v1.16.115 as of Oct 09 2023


Alternative Linked Data Documents: ODE     Content Formats:   [cxml] [csv]     RDF   [text] [turtle] [ld+json] [rdf+json] [rdf+xml]     ODATA   [atom+xml] [odata+json]     Microdata   [microdata+json] [html]    About   
This material is Open Knowledge   W3C Semantic Web Technology [RDF Data] Valid XHTML + RDFa
OpenLink Virtuoso version 07.20.3238 as of Jul 16 2024, on Linux (x86_64-pc-linux-musl), Single-Server Edition (126 GB total memory, 5 GB memory in use)
Data on this page belongs to its respective rights holders.
Virtuoso Faceted Browser Copyright © 2009-2025 OpenLink Software