About: http://data.cimple.eu/claim-review/02e163e347397fc417990c47de38192dfd1974145ae8ab3d36a641e8     Goto   Sponge   NotDistinct   Permalink

An Entity of Type : schema:ClaimReview, within Data Space : data.cimple.eu associated with source document(s)

AttributesValues
rdf:type
http://data.cimple...lizedReviewRating
schema:url
schema:text
  • Sebuah video beredar di TikTok dan Facebook berupa unggahan foto [arsip] dan reels yang memperlihatkan seorang polisi Kota Los Angeles, Amerika Serikat, yang masuk Islam atau mualaf setelah kejadian kebakaran besar di kota itu. Video itu menampilkan seorang pria berseragam polisi tengah membaca kalimat syahadat dituntun pria berjubah dan berpeci di sisi kirinya. Dia diklaim mengucapkan syahadat di Masjid At Thohir, Los Angeles. Narasi yang disematkan dalam video itu juga tertulis, “Polisi Los Angeles mualaf setelah menyaksikan api turun dari langit dan melihat rumah orang-orang muslim selamat dari kebakaran.” Namun, benarkah video itu memperlihatkan polisi Los Angeles yang masuk Islam setelah kebakaran besar di sana? PEMERIKSAAN FAKTA Berdasarkan bukti-bukti yang didapatkan Tempo, peristiwa di dalam video itu terjadi jauh sebelum peristiwa kebakaran di Los Angeles pada Januari 2025. Tempo menemukan video yang lebih dulu dibagikan di akun Instagram Masjid At Thohir, Los Angeles pada 5 November 2023. Narasi dalam unggahan itu juga berbeda dengan peristiwa sesungguhnya yang beredar di TikTok dan Facebook. Pria bernama Lt. Laron Ragland tersebut memutuskan masuk Islam setelah mempelajari agama tersebut selama 20 tahun, bukan karena melihat api turun dari langit atau rumah umat muslim selamat dari kebakaran. “Brother Lt. Laron Ragland orang Amerika yg mengucapkan Syahadat dibimbing oleh Imam Mohamad Joban setelah Pengajian di Masjid At-Thohir, LA. Mempelajari Islam 20 tahun, beliau kemudian yakin Islam adalah yang terbaik,” seperti dikutip dari keterangan unggahan. Selebritis tanah air, Uya Kuya, juga pernah mengunggah video serupa dan menyatakan bahwa pria yang mualaf tersebut adalah seorang petugas keamanan AS yang tiba-tiba masuk Masjid At Thohir dan menyatakan ingin masuk Islam. Uya Kuya menyatakan dia sedang mengikuti pengajian di masjid tersebut ketika pria itu masuk dan mengatakan ingin masuk Islam. Sejarah Masjid At Thohir Dilansir Antara, Masjid At Thohir berdiri setelah pembelian sebuah gedung di Los Angeles yang dibangun tahun 1920. Dananya bersumber dari keluarga Menteri BUMN saat ini, Erick Thohir dan donasi WNI di sana. Masjid tersebut selesai dibangun dan dibuka secara resmi pada 27 Maret 2022, yang dihadiri Garibaldi Thohir atau Boy Thohir yang merupakan kakak Erick Thohir, Rosan P Roeslani yang saat itu menjabat Duta Besar Republik Indonesia untuk AS, Konsul Jenderal Los Angeles Saut Trisnawan, dan Ketua Indonesia Muslim Foundation Dwirana Satyavat. Boy mengatakan inisiatif membangun masjid di sana muncul dari keluhan almarhum ayahnya yang semasa hidup beberapa kali berlibur ke Los Angeles, tapi kesulitan menemukan masjid untuk salat Jumat. Rosan saat itu mengatakan bahwa At Thohir menjadi masjid keenam di AS yang dimiliki oleh orang Indonesia. Dia berharap masjid tersebut juga menjadi tempat bersilaturahmi bagi masyarakat Indonesia di sana. KESIMPULAN Verifikasi Tempo menyimpulkan bahwa narasi yang mengatakan video yang beredar memperlihatkan seorang pria Los Angeles yang masuk Islam disebabkan kejadian kebakaran besar di sana Januari lalu, adalah klaim yang menyesatkan. Video itu memang memperlihatkan seorang pria yang masuk Islam di Masjid At Thohir Los Angeles. Namun, peristiwa itu terjadi jauh hari sebelum kebakaran besar di Los Angeles dan tidak saling berkaitan. TIM CEK FAKTA TEMPO ** Punya informasi atau klaim yang ingin Anda cek faktanya? Hubungi ChatBot kami. Anda juga bisa melayangkan kritik, keberatan, atau masukan untuk artikel Cek Fakta ini melalui email [email protected]
schema:mentions
schema:reviewRating
schema:author
schema:inLanguage
  • Indonesian
schema:itemReviewed
Faceted Search & Find service v1.16.115 as of Oct 09 2023


Alternative Linked Data Documents: ODE     Content Formats:   [cxml] [csv]     RDF   [text] [turtle] [ld+json] [rdf+json] [rdf+xml]     ODATA   [atom+xml] [odata+json]     Microdata   [microdata+json] [html]    About   
This material is Open Knowledge   W3C Semantic Web Technology [RDF Data] Valid XHTML + RDFa
OpenLink Virtuoso version 07.20.3238 as of Jul 16 2024, on Linux (x86_64-pc-linux-musl), Single-Server Edition (126 GB total memory, 5 GB memory in use)
Data on this page belongs to its respective rights holders.
Virtuoso Faceted Browser Copyright © 2009-2025 OpenLink Software